I-One BF Majalengka Berbagi Kasih dengan Pemain Debutan H. Agustinus GMBI
I-One BF Majalengka Berbagi Kasih dengan Pemain Debutan H. Agustinus GMBI
MAJALENGKA, agrobisburung.com – Salah satu misi P3SI Pengda Majalengka dibawah nahkoda baru, H. Iwan I-One BF adalah merangkul para pemula dari berbagai lini. Selain aktif mengajak para pemula untuk meramaikan kegiatan latihan rutin setiap Minggu di lapang Djaber’s, Pengda Majalengka juga aktif melakukan sosialisasi mengenai potensi bisnis beternak burung perkutut. Bahwa menggemari perkutut bukan sekedar hobi saja, tetapi juga bisa menghasilkan. H. Iwan pemilik I-One BF termasuk pemain debutan yang baru dua tahun terakhir ini menjalani hobi perkutut. Di arena lomba I-One BF eksis mengorbitkan bh burung-burung andalannya, baik produk peternak lain maupun produk hasil kebun sendiri.
Tidak sedikit peternak lain yang meminati produk I-One BF. Belum lama ini I-One BF berbagi kasih dengan salah seorang pemain debutan, H. Agustinus, yang merupakan ketua ormas GMBI (Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia) Distrik Majalengka. Sebelumnya H. Agustinus aktif didunia hobi tanaman hias bonsai. Mulai tertarik dengan dunia burung perkutut setah cukup lama berinteraksi dan berdiskusi dengan H. Iwan soal potensi hobi perkutut. Seperti halnya main bonsai, hobi perkutut juga memiliki potensi bisnis yang menjanjikan. “H. Agustinus akhirnya tertarik dan ingin mencoba memelihara dulu. Makanya ia baru ambil dua pasang produk I-One BF. Rencana kedepannnya ia juga mau mulai ternak,” ujar H. Iwan.
Yang pasti, H. Agustinus sudah mulai tertarik, dan berkeinginan juga untuk beternak perkutut. Sehingga sekarang ia bisa menikmati hobi tanaman hias bonsai sambil mendengarkan alunan suara indah burung perkutut. “Mudah-mudahan kehadiran H. Agustinus di dunia perkutut Majalengka jadi semakin berwarna, dan turut serta bersama-sama memajukan perkutut Majalengka,” harap H. Iwan. AB-AMA
Tinggalkan Komentar