Juara 1-5 kelas Utama

Surabaya, Agrobisburung.Com – Pangeran Sambu & Saskia ibarat jadi Raja dan Ratu dalam Latpres yang digelar Perkumpulan Penggemar dan Pelestari Puter Seluruh Indonesia (P4SI) di IBM BC bertajuk Surabaya Wani (4/10), dinobatkan sebagai juara I kelas madya dan utama setelah mampu menyisihkan lawan-lawanya dari 139 kontestan yang turut ambil bagian di kedua kelas tersebut dan hadir dari berbagai daerah yang ada di Jawa Timur.

Juri yang bertugas pada Latpres Surabaya Wani
Juara 1-5 kelas Madya Latpres Surabaya Wani

Pangeran Sambu bertengger di gantangan 33 andalan H Harnadi Mahir Jaya bird farm Sidoarjo yang turun di kelas madya mampu menyisihkan 81 lawanya, sejak babak pertama tampil stabil sehingga mampu mengeluarkan keistimewaan suaranya, dibawah kawalan Sunawan sang joki asal Jogjakarta ini membuat puter ber ring SKT 08 selalu jadi perhatian juri. Disusul Bima jagoan dari Sumenep milik Mamang ini juga tampil luar biasa sehingga layak keluar sebagai juara II, ditempel ketat Anoman jagoan Semar Gede menempati posisi ke III, sementara urutan ke IV ditempati Sultan gacoan Decky Restu Ibu Sumenep dan Orlando debutan CPM bird farm Madiun juga berhasil meraih juara V.

Juara 1-5 kelas Utama
Team Sumenep Madura

Sedangkan untuk kelas Utama dimana turun jago-jago yang punya kualitas super dan kaya pengalaman di even-even bergengsi menjadi partai neraka, persaingan ketat bahkan selisih angka cukup tipis, sehingga sempat hasil kejuaraan untuk juara ke XV dianulir karena ada sedikit kesalahan dipenjumlahan, tetapi tidak merubah keadaan Saskia gantangan 21 jagoan milik Jokotole Bangkalan tampil memukau bagaikan artis favorit dinobatkan sebagai juara I meraih mahkota kehormatan.

Juara 6-10 kelas madya
Budi Pamudji menyerahkan hadiah doorprize utama kelas madya

Sementara Zahdu andalan A Latif DLSWK Surabaya yang terus menempel dalam perolehan bendera favorit akhirnya mampu meraih juara II, dan juara III tetap ditempati Anoman andalan Semar Gede yang juga sukses di kelas madya di posisi yang sama. Sedangkan Orlando milik ketua P4SI pengda Jatim Letkol CPM Didik Hariyadi justru naik pangkat meraih juara IV utama sebelumnya sukses di urutan ke V, dan urutan ke V ditempati Janur Kuning andalan Rahman Probolinggo.

Penerima hadiah doorprize utama
Budi Pamudji menyerahkan hadiah doorprize utama kelas madya

Latpres Perdana P4SI Surabaya sukses tidak hanya dari segi jumlah peserta tetapi persembahan doorprize yang luar biasa mulai sepeda, sangkar, kipas angin hingga pakan burung dan sembako. Untuk hadiah hiburan utama sepeda akhirnya diraih oleh Prasetyo Utomo pemilik Semar Gede bird farm Sidoarjo, ternyata memang hokinya besar tidak hanya burungnya keluar sebagi juara tapi juga mendapatkan hadiah undian.

Dari kiri juara XII, III dan XV kelas utama
Dari kanan juara XIII, XIV dan XI kelas utama

Subiantono Ketua pelaksana, memang sempat khawatir, karena sampai hari H-1 peserta sudah stagnan di angka 50an peserta untuk kelas madya, hal ini karena pengaruh Latber yang harinya bersamaan sehingga para penghobi masih berfikir akan turun kemana dan secara kebiasaan saat di lapangan dari daftar yang hadir hanya 80% sehingga dibawah target minimal, bahkan donatur untuk doorprize juga sangat minim, dan diakui persiapan juga mepet waktunya.

Juara 11-15 kelas madya
Team Blitar ambil bagian

“Tetapi alhamdulillah ternyata yang hadir jauh lebih banyak dari yang daftar sehingga peserta bisa mencapai target panitia, tentu ini tidak lepas kerja keras panitia dan dukungan dari berbagai pihak, baik sponsor maupun donatur yang paling besar adalah dukungan peserta yang berpartisipasi ambil bagian, bayangkan Sumenep, Bangkalan, Probolinggo, Blitar, Gresik dan kota-kota terutama Surabaya dan Sidoarjo, turut menerjukan gacoanya,” papar Subiantono yang juga ketua P4SI pengcab Surabaya. AB-UTE

Tim Bromo Probolinggo ikut ambil bagian
TIM GRESIK

Tinggalkan Komentar