Tasyakuran Si Kaisar, Krisna & Relaxa Unjuk keistimewaan di latber Glidung Bondowoso

Juara Piyik Yunior

BONDOWOSO, agrobisburung.com – Gelaran latber di Glidung Bondowoso pada rabu (17/11) berjelan meriah, apalagi acara latber tersebut merupakan acara tasyakuran salah satu burung terbaik di Bondowoso “Si Kaisar” melejit di gelaran Cinta Satwa 2022 di Seeman Jogja. Kacong Misnawan, ketua pegda Bondowoso yang juga pemilik Si Kaisar memang berniat menggelar tasyakuran setelah kemenangan  jagonya di even nasional sebab untuk moncer di posisi ke-4 tidaklah mudah di even nasional karena lawannya burung burung hebat.

Team Juri mendapat arahan dari ketua pengda Bondowoso, Kacong Misnawan baju
Juara Piyik Yunior

“Saya merasa senang ada wakil dari Bondowoso yang jagonya bertengger di 4 besar even nasional dan saya berbagi kebahagiaan dengan kung mania Bondowoso untuk selalu bersemangat meramaikan perkutut di Bondowoso. Terima kasih kepada panitia, H Hari, H Fajri & H Musleh selaku tuan rumah yang sudah ikutan mensupport latber di Glidung ini semoga semuanya diberikan kelancaran di hobi perkutut … amiiiin, ” ucap Kacong Misnawan yang memprakarasai gelaran tersebut

Juara Piyik Hanging
kru juri

Sementara itu jalannya latber sangat seru, hadirnya para pengurus pengda dan kungmania Bondowoso dan sekitarnya memang membuat suasana latber semakin asyik, di piyik yunior Relaxa bergelang JBM milik H Imam Bondowoso & Macan Bondowoso bergelang JBM milik H Abd Rasyid serta Manis Manja bergelang Rimba. Keduanya memang mampu menampilkan mengeluarkan keistimewaannya hingga bisa merebut podium satu dan dua, dan Manis Manja bergelang Rimba harus puas di posisi ketiga.

Di kelas piyik hanging, Krisna & Nakula bergelang Logawa yang sama sama milik Eko M Pakisan serta Rewel bergelang Ahya berbagai posisi satu, dua dan tiga di gelaran tersebut. AB-ANA/end

 

Tinggalkan Komentar