SEMARANG, agrobisburung.com – HPO (Havindo Pakan Optima) adalah salah satu pabrikan makan hewan/burung besar di Indonesia. Sederatan jenis makanan Hewan, Ikan & Burung produknya sudah booming di Indonesia dengan quality control yang sudah memenuhi stardart mutu pakan SNI. Sehingga rilisan seri produk yang diproduksinya selalu bisa diterima oleh pasaran dan selalu booming. Apalagi dengan berbagai lisensi standar mutu pakan yang diproduksi sudah dikantonginya dan ini sebuah jaminan atau garansi poduk produk HPO selalau bisa diterima pasar & penghobi.

Selalu berinovasi untuk produk produk barunya membuat produk HPO menjadi salah satu produk yang banyak diburu penghobi. Setelah sukses dengan Twister untuk burung kicauan, HPO dalam akhir November ini akan segera merilis produk pakan baru khusus untuk perkutut. Adalah Twister Voer Perkutut yang diproduksi dengan dua varian yaitu Voer Perkutut Tenak dan Harian, kedua produk Twister Perkutut ini benar sebuah terobosan baru di dunia hobi perkutut yang lebih dikenal sebagai burung pemakan biji bijian.

HANSON & SAMUEL DI RUANG KERJA PT, HAVINDO PAKAN OPTIMA SEMARANG

Hanson, ownernya HPO Semarang mengatakan bahwa HPO setelah sukses merilis pakan burung twister langsung membidik pasar pangsa penghobi perkutut/kungmania. Sejak saat awal ketertarikannya untuk memproduksi voer perkutut karena memang tidak pabrikan yang mengarap segmen ini. Berbagai studi, survey hingga uji lab untuk membuat produk Twister Voer perkutut telah dilakukan. Bahkan untuk produk baru ini Hanson harus melalui trial produk selama 15 selama satu tahun lebih.

TWISTER VOER PERKUTUT BREEDING

“Benar benar butuh riset untuk memproduksi voer perkutut, trialnya sampai lebih dari 15 kali, padahal untuk jenis voer biasa saja atau untuk twister burung kicauan saja 5 trial sudah bisa langsung diproduksi. Tapi untuk perkutut benar benar luar biasa trialnya karena harus benar benar sempurna dan itu sudah saya temukan sekarang lagi proses produksi untuk dirilis pertengahan hingga akhir November ini. Dan respon sebelum lounchng dari kung mania sudah sangat luar biasa,” jelas Hanson yang juga memelihara burung perkutut.

TWISTER VOER PERKUTUT HARIAN
NEWS PRODUK TWISTER KICAUAN UNTUK TROTOLAN

Tinggalkan Komentar