Akhirnya… P3SI Pengda Bandung Punya Lapang Baru di Lanud Sulaeman

Lokasi Lapangan Baru

AGROBISBURUNG.COM – BANDUNG . Setelah hampir setahun lapangan PPI Bandung dialihfungsikan, otomatis kungmania seputar Kota Bandung hanya mengandalkan lapangan Xena BF Jl. Setiabudi Bandung untuk latihan rutin setiap Rabu. Sedangkan lapang Si Jalak Harupat di Soreang, Kab. Bandung, beberapa bulan belakangan ini juga belum bisa digunakan karena ada perpindahan lokasi dan perbaikan di area Stadion Si Jalak Harupat.

Lapangan baru Pengda Bandung

Namun, kini kungmania Bandung bisa bernafas lega, karena dalam waktu dekat ini akan punya lapangan permanen, yang bisa digunakan untuk aktifitas kungmania Bandung dan sekitarnya, yakni latihan rutin dan lomba besar atau nasional. Ya, sejak awal Januari 2019. Pihak pengurus P3SI Pengda Bandung, yang dikomandoi Kolonel Tigor selaku ketua Pengda, serta dibantu Bambang Maryono (Juri) dan beberapa rekan kungmania Bandung, diantaranya Akian dan Erwin Djaya, sudah melakukan penjajagan dengan pihak pengelola Lanud TNI AU Sulaeman Bandung, untuk bisa menggunakan sebagian lahan disana sebagai lapangan perkutut.

Lokasi Lapangan Baru

Alhamdulillah, cita-cita kungmania Bandung untuk kembali memiliki lapangan permanen akhirnya terwujud. Saat ini lapangan sudah mulai dibenahi, dan selanjutnya akan langsung dilakukan pemasangan 8 blok gantangan (dewasa & piyik hanging). Paling lambat akhir Februari sudah bisa digunakan. “Teman-teman kungmania Bandung, kita sudah mendapatkan lapangan untuk konkurs dan latihan rutin, lokasi di Lanud Sulaeman, Kopo Sayati. Kab. Bandung. Direncanakan gantangan sudah bisa digunakan paling lambat akhir Februari. Mohon dukungan teman-teman untuk dapat memajukan hobi perkutut Bandung,” jelas Tigor.

Lapang Lanud Sulaeman tempatnya selain luas, aman dan nyaman, letaknya cukup strategis dan mudah diakses dari semua arah di Kota Bandung. Akses menuju ke lokasi dari berbagai sudut Kota Kembang, bisa melalui tol. Keluar pintu tol Kopo, kemudian ke kanan menuju arah Soreang. Tempat parkir luas, sarana dan prasarana pendukung sudah tersedia, seperi mushola, toilet dan ruangan untuk panitia jika menggelar lomba.

Bagi kalangan penghobi burung, Lanud Sulaeman sudah cukup dikenal, karena sebelumnya memang sudah sejak era 90-an digunakan sebagai tempat latihan dan lomba hobi merpati balap, yang lokasinya tidak jauh dari lapag perkutut. Kemudian, beberapa tahun belakangan ini juga menyediakan lapangan burung kicauan, yang biasa menggelar latihan rutin setiap hari Minggu, dan kerap menggelar lomba besar atau nasional setiap 2-3 bulan sekali.

Tinggalkan Komentar