Jawara Mahayana, Jaka Tingkir, Romansa & Opa Ganteng Kuasai Barisan pertama Liga Batavia # 6/VI di Bekasi

Semarak hobi  perkutut di Sejabodetabek bersama gelaran Liga Batavia 2024 benar benar mampu mengantikan seri liga selevelnya, ini terlihat di Liga Batavia #6/IV di Bumi Eraska Kranggan Bekasi pada Minggu (18/08). Di setiap seri Liganya pesertanya selalu antusias

Tinggalkan Komentar

Para Juri yang bertugas

BEKASI, agrobisburung.com –  Semarak hobi  perkutut di Sejabodetabek bersama gelaran Liga Batavia 2024 benar benar mampu mengantikan seri liga selevelnya, ini terlihat di Liga Batavia #6/IV di Bumi Eraska Kranggan Bekasi pada Minggu (18/08). Di setiap seri Liganya pesertanya selalu antusias, Rudi AF, leader di gelaran Liga Batavia 2024 mengatakan bahwa aktifnya seri Liga Batavia memang jadi “pengganti” LPJJB yang tidak lagi digulirkan. Dan di setiap serinya juga selalu full dukungan dari kungmania dengan menurunkan jago jago terbaik untuk mengukir prestasi.

Para Juri yang bertugas
H Gunawan bersama panitia dan kungmania

Ini jelas terlihat di semua kelas liga yang dimainkan panitia dan pertarungan serta persaingan  seru dipertontonkan, di dewasa jawara Mahayana bergelang Scorpio milik Ali S/BIllah Jakarta dengan perkasa memenangi pertarungan hebat di kelasnya. Mahayan mampu merebut podium pertama setelah menembus pertahanan Maung Bandung bergelang CTP dan Elcapo bergelang AF yang harus puas menempati podium kedua dan ketiga.

Juara Dewasa Senior

Di kelas dewasa yunior, jawara Jaka Tingkir bergelang WI milik H Gunawan MTB bekasi bikin kejutan, “maninan” baru H Gunawan bisa memporak porandakan barisan pagar betis lawan lawannya untuk merebut posisi pertama. Bocker bergelang HWD dan Pramudya bergelang WA yang sempat bertahan dengan serangan Jaka Tingkir harus mengakui kehebatannya dan menempati posisi kedu adan ketiga di babak penentuan.

Di kelas piyik yunior, debutan muda bernama Romansa bergelang AAZ milik H Awang Jakarta bikin keder lawan lawannya di kelasnya, sebab dengan  tampilan garangnya langsung membuat Luxotn bergelang Bamara dan Lina 55 bergelang Vermont bertekuk lutut di pososisi kedua dan ketiga.

Dan di kelas piyik hangin yang jadi terbaik pertama direbut jawara bernama OPa Ganteng bergelang INtan milik Ajin PIK Jakarta

Tinggalkan Komentar