Dibalik Moncernya Para Jawara Baru Jebolan Jimat Perkutut BF, Gladiator & Maung Bandung, Ada Trah K-57 Didalamnya 

Jimat K-57 merupakan salah satu kandang unggulan Jimat Perkutut BF Ciamis, Jawa Barat. Hasil pengembangan kandang yang bermaterikan: jantan WAT Golek Mas dengan betina Jimat K-46 ini cukup produktif menelorkan burung berkualitas merata. 

Tinggalkan Komentar

Markas Jimat Perkutut BF selalu diserbu tamu.

CIAMIS, Agrobisburung.Com – Jimat K-57 merupakan salah satu kandang unggulan Jimat Perkutut BF Ciamis, Jawa Barat. Hasil pengembangan kandang yang bermaterikan: jantan WAT Golek Mas dengan betina Jimat K-46 ini cukup produktif menelorkan burung berkualitas merata.

Markas Jimat Perkutut BF selalu diserbu tamu.

Menurut Elfin Jimat, asisten H. Nurjaman selaku pemilik Jimat Perkutut, sejak dipasangkan pada beberapa tahun lalu, pasangan ini memang potensial. Secara individu, masing-masing memiliki kualitas istimewa. “Dari atasnya juga memiliki trah juara dan daya turun bagus. Sehingga hasil produksinya merata,” jelas Elfin.

Elfin Jimat & Family di arena konkurs.
Kandang ini bahkan banyak melahirkan burung juara terkini yang sudah menyebar keberbagai daerah lintas blok Tanah Air. Selain itu juga, kandang ini banyak melahirkan bibit-bibit unggulan yang dijadkan basic, baik untuk pengembangan di Jimat Perkutut sendiri, maupun di peternak lain.

Berdasarkan catatan administrasi Jimat Perkutut, sejumlah burung juara banyak muncul dari kandang 57. Diantaranya, Paparacha (Jimat), Getszemani (Jimat) dan Sandekala (Jimat). Sedangkan dari peternak lain yang ada trah K-57, diantaranya Daeng Pantura, Naruto, Bangsawan Muda (Ar-Reformasi Sumenep) & Jackpot (Jackman BF Sidoarjo).

H. Nurjaman bersama tokoh Ciamis.
Belum lama ini, muncul juga dua jawara baru yang sedang moncsr di pentas nasional. Yaitu, Gladiator (TMC) milik H. Sularno 3F BSD dan Maung Bandung (CTP) milik H. Zainuri Xena-H. Asep ASP Bandung. Dari kedua indukan burung jawara tersebut ada trah Jimat K-57 didalamnya.
Baik Gladiator maupun Maung Bandung, trah K-57 berasal dari ibunya. Gladiator merupakan anak dari TMC K-31 dengan bapak Jimat K-61 dan ibu Jimat K-57. Sedangkan Maung Bandung merupakan anak dari CTP C-6 dengan bapak CTP K-333 dan ibu Jimat K-57.
Elfin menambahkan, pengaruh positif dari kandang ini juga mengakibatkan banyaknya permintaan terhadap anakan K-57. Bahkan, sampai full book dan pihaknya tak sempat untuk memyimpan. Banyak yang minta anak K-57, baik jantan maupun betina. Karena jantan atau betina kualitasnya merata.
“Alhamdulillah, K-57 banyak diburu kungmania. Selain untuk lomba juga untuk dijadikan basic. Banyak yang pesan anakan, baik pasangan maupun satuan. Jantan atau betina,” pungkasnya.

Tinggalkan Komentar