Jawara Baru Lagi, Kera Sakti & Manggolo Tampil Hebat di Latihan Dinilai Halal Bihalal Dul Etan Kutho Ponorogo

kru Juri.dan panitia

PONOROGO, agrobisburung.com –  Latihan dinilai Halal Bihalal Cup pengcam Dul Etan Kutho  dan Kungmania Ponorogo yang di gelar pada Minggu (12/05) di Lap. Dul Etan Kutho Mlarak Ponorogo berjalan sukses. Agus Esge, salah satu panitia mengatakan bahwa latihan dinilai di Ponorogo kali ini sangat seru dan di tiga kelas lomba yang dimainkan semuanya dipenuhi jago jago handal untuk menjadi yang terbaik. “Kami atas nama panitia sangat berterima kasih atas kehadiran kungmania di Latihan Dinilai Halal Bihalal ini, semoga silaturahmi dihoi perkutut ini semakin menguatkan kebersamaa dan kekeluargaan kita semua . Dan selamat kepada para pemenang bersama jago jago terbaiknya,” ucap Agus Esge

kru Juri dan panitia
Juara Dewasa Bebas

Sementara itu jalannya latihan dinilai di masing masing kelas penuh dengan persaingan ketat, di Dewasa Bebas debutan handal Baru Lagi bergelang ACC yang di kawal pemain kawakan H Sugi ACC/EB dari Pacitan langsung klik & tampil hebat dan merebut podium pertama. Dan seteru Baru Lagi harus terdepak dengan kemampuan hebatnya dan berada diposisi kedua dan ketiga. Posisi tersebut di tempati Persik bergelang ZHR dan Sabuk Intan bergelang Askal.

juara piyik yunior
juara piyik hanging

Di kelas piyik yunior, jawara Kera Sakti bergelang NN 99 milik Wella Kediri menjadi terbaik pertama. Jawara muda ini mampu membuat Komando bergelang Darso dan Raider bergelang Ratu menyerah dan harus puas di posisi kedua dan ketiga. Dan yang jadi terbaik pertama di kelas piyik hanging dikuasai oleh jawara bernama Manggolo bergelang Warox milik Parno Bangkal. AB-END

Tinggalkan Komentar