Juara Piyik dikuasai blok Barat, Ruby Star, Golden Voice & Celine Dion Mendominasi Gelaran LP. Jateng Tugu Muda 2024 Semarang
SEMARANG. agrobisburung.com – Konkurs LP. Jateng # 3 Tugu Muda Cup 2024 hari pertama Sabtu (11/05) yang memainkan kelas piyik (bebas, yunior dan hanging) benar benar seru, kedatangan kungmania dari berbagai kota membuat jalannya konkurs menjadi menarik. Suprodjo, ketua panitia lomba Tugu Muda Cup 2024 mengatakan bahwa konkurs kali ini memang dipersiapkan dengan matang dan promosinya sudah disebarkan sebulan yang lalu dan Alhamdulillah di hari H-nya hari pertama gelaran pesertanya sangat luar biasa. Kami atas nama panitia mengucapkan terima kasih atas kehadiran kungmania dari berbagia kota yang sudah hadir di Tugu Muda Cup 2024 Semarang, “kata Suprodjo pada agrobisburung.com
Sementara itu jalannya konkurs sangat seru tim tim dari blok barat berjaya di dengan jagoan andalannya, di kelas piyik bebas, jawara Ruby Star bergelang Ababil milik Dede Primarasa Bandung tampil perkasa di kelasnya. Tampil dominan di kelasnya mengantarkan Ruby Star langsung merebut posisi pertama tanpa kesulitan, disusul Gladiator bergelang TMC diposisi kedua dan Opa Gaul bergelang Intan yang merebut posisi ketiga.
Di kelas piyik yunior, jago anyar andalan tim Prosper 1234 Bandung bernama Golden Voice bergelang Atlas yang tampil istimewa mampu mengobrak abrik jago jago yang hadir di blok tengah. Keperkasaan jago Prosper 1234 ini dibuktikan dengan merebut supremasi pertama di kelasnya, disusul Opa Manis bergelang JML dan Tingkir JR bergelang Fortune 168 yang menempati posisi kedua dan ketiga.
Perebutan seru juga terjadi di kelas piyik hanging, jawara belia Celine Dion bergelang HIN milik Allonso/H Azis HAAS Cirebon tampil terbaik dikelasnya dan mampu meredam perlawanan jawara lainnya dan posisi pertama direbut Celine Dion dengan mantap. Diposisi kedua dan ketiga direbut Janoko bergelang Atlas dan jawara Sentiyaki bergelang Ganden 2. AB-END
Data Juara LP. Jateng Gayeng # 3 Tugu Muda Cup 2024 Di Semarang, Sabtu 11 Mei (Kelas Piyik)
Tinggalkan Komentar