Pemda Lombok NTB Dukung Gelaran Sukses LPI, Jawara Mulen dan Singapore Lengkapi Kemenangan Istimewa di LPI # 2 Mandalika Cup 2024
LOMBOK – NTB, agrobisburung.com – Hari ke-2 gelaran LPI Mandalika Cup 2024 pada Minggu (05/05) yang memainkan kelas dewasa tetap berjalan seru, walaupun ada beberapa jawara nasional yang absen di LPI Lombok namun pelaksanaan gelaran LPI sangat istimewa. Kehadiran dari Dinas Peternakan, Dinas Pariwisata dan jajaran Pejabat di Mapolres Lombok NTB, ketua umum dan wakil ketua umum P3SI Pusat dan jajaran pengurusnya, Ketua Pengwil Lombok/NTB dan jajaran pengurus serta panitia dan juga kungmania Nasional yang hadir hadir sangat besar perannya meramaikan hobi perkutut di Lombok NTB yang semakin semarak.
Lalu Moh Haitami, ketua panitia mengatakan bahwa gelaran nasional LPI Mandalika berjalan sangat baik dari semua perencanaan panitia, kehadiran dan dukungan Pemda Lombok NTB melaui dinas terkait (Peternakan dan Pariwisata) serta dari berbagai pihak sangat besar dalam suksesnya gelaran nasional di Lombok NTB. “Saya mewakili segenap panitia dan juga jajaran dari pengwil Lombok NTB sekali lagi mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum dan wakil ketua umum serta jajaran pengurus P3SI Pusat, Dinas Peternakan Lombok NTB, Dinas Pariwisata Lombok NTB, Polres Lombok NTB, Pengwil Lombok NTB dan segenap panitia serta kungmania yang hadir dari berbagai kota di tanah air,” ucap Lalu Moh Haitami
Mayjend TNI (Purn) H Zainuri Hasyim dalam sambutannya mengatakan bahwa LPI ke-2 Mandalika Cup 2024 adalah bentuk apresiasi hobi dari kungmania di luar Jawa dan dari pelaksanaannya Pengwil Lombok NTB sudah sangat bagus. P3SI Pusat memberikan jadwal LPI di Luar jawa supaya perkembangan, penyebaran dan pemerataan pengetahuan kualiotas burung bisa merata di seluruh daerah dan Standar pelaksanaan sudah bagus LPI di LOmbok NTB, untuk itu saya harapkan gelaran LPI di Lombok NTB bisa dijadwalkan setiap tahun karena melihat antusias dan perkembangan kungmania di lombok sangat baik walaupun tidak disamakan dengan kungmania di Jawa. Dan ke depannya dengan jadwal yang rutin LPI di Lombok NTB bisa dikoordinasikan bersama sehingga saat LPI di Lombok NTB kungmania beserta jawara jawara nasional bisa hadir. Dan untuk para juri P3SI Pusat akan segera melaksnakan Diklat Juri Nasional sehingga untuk setiap pelaksanaan lomba juri untuk bisa memberikan edukasi kepada kungmania dalam hal penilaiaan burung sesuai kualitasnya
Sementara itu hasil pertarungan sengit di kelas dewasa menampilkan jawara jawara terbaik di kelasnya, di dewasa senior Mulen bergelang Dewa Suara milik H Abdullah Pamekasan Madura merajai kelasnya setelah tampil apik dipdoium pertama di kelas piyik bebas di hari perdama LPI. Tampil energik Mulen mampu menampilkan kemampuan terbaiknya untuk merebut posisi pertama dan poin di LPI Mandalika 2024 di Lombok. Diposisi kedua dikuasai jawara Bangsawan bergelang Central dan Bintang Timur bergelang Sapta Pesona di posisi ketiga
Di kelas dewasa yunior, jawara Singapure bergealng Domisol milik H Sarib Lombok Tengah menjadi terbaik merebut podium pertama setelah hari pertama mendududi juara kedua piyik bebas. Disusul di posisi kedua Komando bergelang PA dan Kurama bergelang Bani yang menempati podium ketiga.
Diakhir lomba Lalu Moh Haitami mewakili panitia mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada semua pihak yang sudah mendukung dan hadir di LPI # 2 Mandalika. Selamat kepada yang berprestasi dan selamat jalan kepada kungmania yang dari luar Lombok NTB, kita bertemu kembali di gelaran Mandalika Cup yang sama di tahun 2025 mendatang . AB-END
Klik Data Juaranya di bawah ini :
Data Juara LPI # 2 Mandalika Cup 2024 di Lombok NTB, Minggu 05 Mei (Kelas Dewasa)
Tinggalkan Komentar