Ababil BF Sampang Produktif Orbitkan Generasi Jawara, Satria Ababil (Anak Ruby Star) Siap Bersaing di Level Atas
SAMPANG, Agrobisburung.Com – Pada musim konkurs tahun-tahun sebelumnya Ababil BF Sampang Madura sukses mengorbitkan generasi jawara. Sebut saja Ratu Bilqis (anak K.9), Anak Manja (K.6), Aura Agung, Sami Agung, Idola Agung, Tangisan Rindu, Wiro sableng, Kanaya, Ambuzman, Prabu, Bintang Bahari yang kemudian berganti nama Ruby Star setelah di-take over Dede Prima Rasa Bandung dengan mahar fantastis. Kini, bermunculan generasi jawara berikutnya yang masih trah Ratu Bilqis. Diantaranya, Camelia (Ababil 395) dan Satria Ababil, yang moncer di LPI #1 KLH Cup Bekasi (2-3/3/24). “Alhamdulillah, selalu bersyukur atas nikmat dan rejeki dari Allah. Ababil BF setiap tahun bisa menghasilkan burung-burung juara nasional,” ucapnya.
Camelia milik H. Anwar Talango tembus 3 Besar dewasa senior. Sedangkan Satria Ababil andalan KH. Abdul Aziz Ababil sendiri sukses mengawali debutnya menempati posisi 10 Besar piyik bebas. Sepekan sebelumnya, Satria Ababil yang masih bernama Ababil Star meraih juara 4 dewasa senior di Ladini Azqa BF Pamekasan (24/2/24). Satria Ababil adalah anak dari Ruby Star. Sementara itu, Ruby Star yang dikawal BK meraih juara 9 dewasa senior. Jadi, di event pembuka LPI kemarin tercatat 3 produk Ababil yang masuk papan atas. Yang menarik, ketiga generasi terkini Ababil tersebut akan meramaikan persaingan kelas bergengsi di LPI 2024. “Insya Allah di LPI putaran berikutnya Satria Ababil siap tampil di kelas dewasa senior. Bersaing dengan bapaknya, Ruby Star,” ujarnya.
Camelia yang sebelumnya bernama Black Foot sebelumnya rajin mengoleksi piala diberbagai gelaran bergengsi lintas blok. Camelia merupakan perpaduan indukan trah juara. Bapaknya adalah Sami Agung (Ababil K.13) dan ibunya adalah Ababil K.9. Sedangkan Satria Ababil bapaknya adalah Ruby Star dan ibunya Ababil K.9. “Jadi sebelum diambil Prima Rasa Team sudah punya anak dari pasangan Ruby Star (betina lama) yang sekarang ada di kandang Ababil,” jelas KH. Aziz.
Harus diakui, KH. Abdul Aziz Ababil memang bertangan dingin. Terbukti Ababil BF konsisten dalam menjaga produktifitasnya melahirkan burung jawara level 4 warna. Salah satu faktor penting yang membuat Ababil BF sukses mempertahankan tradisi positif ini adalah berkat kejelian dalam mengelola koleksi Indukan. Trah-trah mental jawara ada di kandang-kandang Ababil. “Di Ababil memang materi indukannya mumpuni. Materi-materi juara sehingga bisa menghasilkan burung-burung juara. Insya Allah ini bisa jadi asbab keluar jawara-jawara Ababil,” katanya.
Uniknya, peternak Ababil sering ditinggal oleh ownernya Ustadz Abdul Aziz karena sering sibuk melayani jamaah untuk datang ke Tanah Suci Mekkah Madinah. Meski begitu, produksi di Ababil BF tetap berjalan dengan baik dan konsisten mencetak burung-burung kualitas lomba. AB-AMA/end
Tinggalkan Komentar