Produk SBR BF Mendominasi, Bungsu & Honda Terbaik di Ladini Halal Biihalal Sukabumi 

SUKABUMI, Agrobisburung.Com – Memanfaatkan waktu libur nasional Hari Buruh se-Dunia, Senin (1/5/23), kungmania Sukabumi dan sekitarnya, mengikuti gelaran latihan dinilai (ladini) Halal Bihalal P3SI Pengda Sukabumi. Kegiatan ini dimeriahkan tidak hanya oleh kungmania seputar Sukabumi, tetapi juga hadir dari luar kota, yakni Bandung dan Jakarta. Ladini ini sebagai persiapan menuju lomba bergengsi, diantaranya Paku Alam Cup Yogyakata (6-7/5/23) dan Siliwangi Cup Bandung (27-28/5/23).
Pada gelaran ini produk-produk SBR BF milik H. Ade SBR Sukabumi berhasil mendominasi di kelas hanging. Selain Honda milik H. Ade SBR yamg menjadi jawaranya, setidaknya ada tiga produk SBR lainnya yang masuk 10 Besar. Juara kedua diraih Sriwedari sesama produk SBR milik Inay BF. Sedangkan posisi ketiga diraih Manjada Wadjada milik PJ BF Jampang dan keempat diraih Dominator orbitan anyar Ridwan Jimat Betawi produk Lutfi BF Majalengka.
Sementara itu, pamuncak kelas piyik yunior ditempati Bungsu (AB) milik M. Ali Bakri. Sedangkan posisi kedua kembali diisi produk SBR BF, yakni Anivator. Posisi ketiga ditempati Sri Ratu debutan H. Yadi Ratu Ayu Bandung. “Sukabumi Team siap memetiahkan Siliwangi Cup Bandung. Jago-jago Sukabumi siap bersaing untuk memperkuat Duta Jabar Ngahiji,” ujar H. Herman PJ, ketua P3SI Pengda Sukabumi. AB-AMA/end

Tinggalkan Komentar