Santos BIG Bandung Pemandu Bakat ‘Bertangan Dingin’ Sukses Orbitkan Produk Terkini ASP BF, Sang Jendral ‘Memimpin’ 3 Pekan Beruntun
BANDUNG, Agrobisburung.Com – Santos BIG Bandung diakui kalangan kungmania Tanah Air sebagai salah seorang pemandu bakat handal bertangan dingin yang banyak mengorbitkan burung juara hingga ke level nasional. Hingga kini pun masih eksis berburu burung potensial untuk kemudian dipoles dan diorbitkannya di berbagai gelaran lintas blok.
Memasuki musim konkurs 2023, Santos sukses mengorbitkan beberapa produk ASP BF Cianjur. Dua diantaranya adalah Kinaya dan Sang Jendral, produk ASP terkini yang sudah menunjukkan kualitasnya di arena laga. Sang Jendral mengawali debutnya memimpin (juara 1) di kelas hanging regional Sukabumi (19/2/23). Sepekan kemudian, Sang Jendral kembali ‘memimpin’ di LPJJB #1 Bogor (26/2/23). Namun. Kali ini di Bogor Sang Jendral menempati peringkat tertinggi diantara duta Jabar, yakni meraih juara kelima di kelas hanging.
Berlanjut ke gelaran berikutnya, Sang Jendral kembali memimpin (juara 1) di Liga Perkutut Prima Rasa #1 Bandung (5/3/23). Hasil ini menjadi bukti konsistensinya dijalur podium. Kemampuannya teruji, mental dan kualitas suaranya istimewa. Kali ini, Sang Jendral didampingi Kinaya, andalan Santos lainnya yang juga meraih juara 1 dikelas piyik yunior. Kinaya sebelumnya sempat masuk nominasi dibeberapa gelaran di Jabar. “Kebetulan saya tidak menyaksikan langsung karena sedang ada keperluan keluarga di Jakarta. Kinaya dan Sang Jendral dikawal ASP Team di Soreanc,” ungkap Santos.
Menurut H. Asep ASP, sebelumnya Santos juga hampir saja mengambil Halilintar. Karena Halilintar sempat masuk radar pantauan Santos. Namun, akhirnya Halilintar bersama Tornado adiknya, dikirim H. Asep ASP ke blok Timur untuk “disekolahkan” disana. Halilintar pun saat ini eksis di jalur podium di blok Timur. “Sempat ditawar Santos, namun tidak cocok harga. Akhirnya dikirim ke Surabaya,” jelas H. Asep ASP.
Moncernya Halilntar, Tornado, Kinaya dan Sang Jendtal, menjadi pembuktikan kapasitas ASP BF sebagai salah satu peternak mapan yang konsisten mencetak generasi juara. Memasuki musim konkurs 2023, sejumlah produk ASP terus bermunculan dan ekais dijalur podium. Setelah dua kakak-beradik ASP C.01 (TL 444 x ASP C.8): Halilintar-Tornado menjajal blok Timur, kini produk dari kandang lainnya moncer di blok Barat. Yakni, Sang Jendral > ASP C.15 (PDKT x Palem SK.19) dan Kinaya > ASP B.7 (ASP C.10 x ASP C.8).
Yang menarik, selama satu dekade terakhir hingga sekarang, produk ASP yang moncer mayoritas berasal dari trah ASP C.8 (Gajah Mada). Karena memang trah ini diandalkan sebagai ‘basic blood’ ASP BF. Terbukti, generasi juara terkini banyak yang berasal dari trah jawara ini. Selain orbitan-orbitan teranyar ASP saat ini, sejumlah burung juara nasional juga mengalir trah C.8. “Termasuk Mega Star (Boxer) orbitan Dede Prima Rasa Bandung, yang akhir tahun 2022 lalu merajai diberbagai gelaran lintas blok. Mega Star cicitmya ASP C.8,” ungkapnya. AB-AMA/end
Tinggalkan Komentar