Kru Juri bersama H Riman , pemilik Tommi BF

SURABAYA, agrobisburung.com –  Gelaran Tommi Cup 3 2022 pada Minggu (06/11) menjadi ajang yang seru bagi jawara jawara yang hadir di gelaran tersebut, pasalnya tuan rumah menyediakan 1 (satu) doorprize utama yang tidak biasa yaitu Kambing Etawa yang nilainya hampir sama dengan harga doorprize sepeda motor bekas. Abah Riman, pemilik Tommi BF mengatakan bahwa gelaran ini menjadi support diirnya untuk ikut memajukan perkutut  di Surabaya. Termasuk dengan membuat gantangan permanen pengda ini bisa dipakai bersama kungmania Surabaya. Sementara itu Choirul, ketua pengda Surabaya menyampaikan terima kasih kepada Abah Riman atas dukungan di gelaran Tommi Cup yang ke 3 untuk mengisi agenda lomba di Pengda Surabaya.

Kru Juri bersama H Riman , pemilik Tommi BF
doorprize Kambing Etawa

Sementara itu jalannya lomba di masing masing kelas benar benar menarik untuk di perhatikan, di dewasa senior, debutan anyar H Jay/H ReyhanBinunag Kalimantan Selatan bernama  Bangkit Kembali bergelang Irama yang dikawal langsung Abah Atro bikin gebrakan mengejutkan. Sejak di boyong oleh tim BGM ini Banhgkit Kembali daya fight terus menajam dan puncaknya merebut podium pertama di Tommi Cup 2022 di Surabaya.  ANak Nekar bergelang CTP dan Erdagon bergelang KS yang sejak awal juga fight benar benar harus mengakui kehebatan Bangkit Kembali yang semakin tajam tembakannya.

Juara Dewasa Senior
Abah Atro Membuktikan polesan anyarnya kepada Bangkit Kembali
H Mattasan puas di posisi ketiga bersama Erdogan

Di dewasa yunior, jawara Dewata bergelang Domisol yang lagi “mondok” di kandang Blega juga menampilkan peforma terbaiknya, Ali Domisol yang mengawal Dewata juga puas dengan peforma Dewata yang diharapkan bisa meledak di LPI Pahlawan Cup sepekan lagi. Banyumili bergelang MOB dan AW Spartan yang juga tampil stabil kali ini harus mengakui peforma Dewata yang bisa joss selama empat babak.

Juara Dewasa Yunior
Dewata Kembali tunjukkan kehebatannya
Banyumili Mantap di posisi kedua

Di piyik yunior, debutan muda  Unyil bergelang LMN milik H Leman mampu memberikan pukulan terbaiknya saat tampil “edan” di Tommi Cup, Unyil mampu mengatasi perlawananOMbak Segoro bergelangJBN dan Kamasutra bergelan Manik Mas yang haus puas di posisi kedua dan ketiga.

Juara Piyik Yunior
Abah Leman bersama Arif joss dengan Unyil

Di kelas piyik hanging, debutan belia Joko Tarub bergelang Akasa yang baru di boyong HDL dari peternaknya justru bikin kejutan di Surabaya, tampa kawalan ketat sang joki Joko Tarub mampu melibas lawan lawannya. Sholeh bergelang WDT dan AW Lithium bergelang AW yang juga sempat rendeng harus ketinggalan jauh setelah Joko Tarub mengeluarkan pukulan saktinya yang mengantarkannya naik podium pertama disusul keduanya di posisi kedua dan ketiga. AB-END

Juara Piyik Hanging
Yogi HDL Kawal jago barunya

Tinggalkan Komentar