Blue Safir & Misteri Kawasen Melejit di gelaran Kebumen Cup – LP. Gayeng di awal tahun 2022

Juara Piyik Yunior

KEBUMEN, agrobisburung.com –  Gelaran Liga Perkutut (LP) Gayeng Kebumen Cup 2022 menjadi awal yang manis untuk gelran besar di blok tengah, antusias kungmania dari berbagai kota di blok tengah juga ikut meramaikan gelaran tersebut bersama tetamu dari blok barat dan timur. Pelaksanaan konkurs Kebumen Cup menurut H Sulman, ketua panitia bahwa gelaran yang sejak awal sudah diprediksi akan meluber pesertanya akhirnya di gelaran selama 2 (dua) hari yaitu di Sabtu untuk piyik dan Minggu untuk kelas Dewasa. “Kita memang memutuskan untuk memainkan jadwal lombanya selama 2 hari karena gantangan yang ada tidak memungkinkan dan panitia dengan segenap upaya alhamdulillah hari ini bisa menggelar kelas piyik (yunior & hanging) dengan sukses. Terima kasih kepada semua kungmania yang hadir dan kru pantiia yang sudah bekerja keras mempersiapkan lomba,” ucap H Sulman yang diamini Achmad Isrofi ketua pelaksana lomba.

Sambutan Ketua Pengwil Jawa Tengah yang juga Ketua LP Gayeng
kru Juri

Dengan animo peserta dari berbagai daerah untuk hadir di Kebumen membuat suasana lombanya menjadi berbobot, walau hanya di kelas piyik namun pertarungan di kelas yang dimainkan cukup bergengsi. Di piyik yunior, debutan muda Blue Safir produk Prokung Indonesia milik Budi SP Semarang tak membuang peluang terbaiknya untuk melejit diposisis pertama. Blue Safir mampu mewakili produk Prokung yang terus mencetak burung burung ciamik di markasnya Semarang, Seteru Blue Safir, Naga Surya bergelang SPA dan Magdalena bergelang Ababil yang ikutan melejit diakhir babak harus puas menempati posisi kedua dan ketiga.

Juara Piyik Yunior
Juara Piyik Hanging

Di kelas piyik hanging pertarungan juga tak terelakkan pasukan pasukan muda dari berbagai daerah terlihat unjuk kehebatannya, Misteri Kawasen produk Sejati milik Sabila bf Ciamis membuat kejutan di tampilan perdananya. Dengan persiapan matang dari Ciamis Misteri Kawasen dengan hebatnya mengalahkan lawan lawannya untuk naik ke tahta pertama di kelasnya. Ammaris bergelang ACC dan Harapan kita bergelang SH yang juga memulai debut pertamanya memang mengakui kehebatan Misteri Kawasen dan harus puas di posisi kedua dan ketiga. AB-EDO/END   

 

 

https://agrobisburung.com/2022/01/08/data-juara-liga-perkutut-jayeng-kebumen-cup-2022-sabtu-08-januari/

 

BACA JUGA : 

Produk Prosper 1234 Moncer di Sukabumi, Gladiator Jagoan Anyar H. Latief Siap Ramaikan Persaingan di Liga Baringga & LPJB 2022 

Tinggalkan Komentar