SIDOARJO, agrobisburung.com – Minggu (11/10) berlokasi di Gantangan Sidodadi SF Sidoarjo digelar anniversary ke 1 OBF Team dengan hasil keluar sebagai juara umum BC adalah KMPN serta ASMI untuk single fighter. “Semua berjalan lancar hingga acara rampung, matursuwun buat rawuhnya, nantikan lagi gelaran kami selanjutnya,” papar Sulis selaku penanggung jawab acara.

Mas Sulis (Ijo) Bersama Tim Lovebird Let’s Go
Tony Asami Beserta Jawara BC Usai MB Putra Asami Nyeri

Jalannya lomba nampak diramaikan Paguyuban Cucak Ijo (PCI) Pandaan sampai Mustika Logam SF Pamekasan dipandegani Mas Rama langsung, kali ini sukses menghantarkan Lovebird Sinyo koncer A sesi L1 A. Masih dari kelas kekekan, ada LB Let’s Go yang namanya mulai mencuat sejak raihan burung terbaik Anniversary ke 21 Gantangan Dewa 99 Sidoarjo. Kali ini harus berhadapan dengan amunisi nyar Abah Dinsyah Boss Kecil SF yang sukses nyeri.

Putra Asami Saat Juara Sesi C
Lovebird Let’s Go (kiri) Kali Ini Nyaris Nyeri

Sementara dari kelas Cendet burung bernama Penghancur menarik perhatian juri hingga sukses mengunci koncer A sebanyak 2 kali alias nyeri. Nasib beruntung juga menghampiri Murai Batu Baladewa Alvin Sidoarjo. Meski baru lepas trotol namun hampir juara 1, 2 kali andai saat sesi G24 tidak diganjal Jaka Tingkir Abah Gianto GSI. “Baru lepas trotol usia delapan bulanan baru dapat dari Mojokerto dengan isian Kenari sama Ciblek,” papar Pak Soleh selaku pemilik.

Juara Kacer B

Sementara itu, Tony Asami dari Jawara (Jawa Madura) BC yang datang jelang waktu Ashar, mengalami hal serupa, Murai Batu Putra Asami berprestasi dengan memegang bendera merah 2 kali, notabene masuk sesi terakhir. “Isiannya Murai Air, Cililin serta burung Gereja, usia kira-kira sudah empat kali urakan. Putra Asami tidak mau panas makanya kita datang lombanya sore, soal perawatan standar saja,” papar Kaji Avas selaku perawat. AB-IKO

Sinyo Sultan Arya Mustika Logam SF Koncer L1 A
Cendet Penghancur Nyeri

Tinggalkan Komentar