Ternyata Mojokerto Keren SF dan Ndoro Shiva BC, Rajai KPU Cup IV – AMBC
Ternyata Mojokerto Keren SF dan Ndoro Shiva BC, Rajai KPU Cup IV – AMBC
MOJOKERTO, agrobisburung.com – Gelaran bertajuk KPU Cup IV, kembali digelar. Adalah Arek Mojosari BC alias AMBC sebagai pelaksananya secara berturut-turut. Apalagi gantangan AMBC selama ini dikenal ramai dihadiri kicau mania Bumi Mojopahit dan sekitarnya.
Event kali ini tergelar pada Minggu (30/08) dan dibuka langsung Ketua KPU Kabupaten Mojokerto, Bukhori Muslim. Lomba dengan 27 kelas ini, setidaknya diikuti sekitar 1169 peserta. “Lomba ini adalah ajang sosialisasi Pilkada (Bupati dan Wakil Bupati) Mojokerto. Oleh karenanya, seluruh masyarakat yang memiliki hak pilih, wajib menyalurkan aspirasinya pada 9 Desember 2020,” ujar Bukhori Muslim di awal lomba kelas Murai Batu A.
Menurut Ketua KPU, sosialisasi dengan komunitas pecinta burung, merupakan salah satu strategi yang bagus. Mengingat di Mojokerto sangat banyak penghobi burung yang latar belakangnya sangat vafiatif. “Penghobi burung wajib memilih dan menggunakan hak pilihnya secara benar saat Pilkada nanti. Masa depan Mojokerto juga menjadi tanggung jawab dan butuh peran aktif pecinta burung,” imbuhnya memotivasi peserta lomba burung berkicau.
Alhasil, di penghujung lomba yang menggelar 27 kelas, akhirnya muncul para jawara sejati. Mojokerto Keren SF bertengger sebagai Juara Umum Perorangan dengan 1700 point. Sedangkan di kategori tim (BC) yang juga mengumpulkan 1700 point, diduduki Ndoro Shiva BC asal Pungging.
Baik Mojokerto Keren SF maupun Ndoro Shiva BC, nampak tak kesulitan meraih posisi terhormat. Mengingat beberapa burung andalannya, banyak yang meraih juara I di beberapa kelas yang dilombakan. “Kita ingin berpartisipasi aktif dalam komunitas pecinta burung. Apalagi potensi penghobi burung berkicau sangatlah banyak dan terus menunjukkan peningkatannya. Selain itu, lomba burung dan aktivitas penghobinya merupakan bentuk industri kreatif yang layak mendapatkan perhatian,” ujar Hafid, selaku motor penggerak Mojokerto Keren SF.
Sementara itu, Mister Pri selaku Ketua Pelaksana, menyampaikan rasa syukurnya dengan kesuksesan lomba yang tergelar. Besarnya animo pecinta burung yang mengikuti lomba, menunjukkan kesadaran masyarakat akan pentingnya sosialisasi Pilkada Mojokerto. “Saya sangat berterima kasih pada Ketua KPU Kabupaten Mojokerto beserta jajarannya. Dukungan KPU atas keberadaan pecinta burung, merupakan bentuk apresiasi atas komunitas penghobi burung yang dinilai produktif dan unik,” ungkapnya didampingi Mr Utomo alias Cak Gajah dan Mr Ronggo.
Dalam kesempatan ini, Mr Utomo juga menyampaikan terima kasih pada seluruh kicau mania yang hadir. Bagi pihak AMBC, kehadiran kicau mania dan kepercayaan KPU Kabupaten Mojokerto, merupakan amanah yang harus dilaksanakan sebaik-baiknya.“Selamat buat Mojokerto Keren SF dan Ndoro Shiva BC. Terima kasih buat seluruh kicau mania dan Ketua KPU. Semoga dengan dukungan kicau mania, AMBC selalu dapat memberikan yang terbaik. Hobi ini menyenangkan dan hobi ini adalah persaudaraan!” ucapnya penuh semangat. AB-USE
Tinggalkan Komentar