SURABAYA, agrobisburung.com – Semakin “memanas” saja dunia puter pelung saat ini, apalagi kehadiran pemain dan peternak baru yang all out membuat hobi puter pelung berkembang pesat. Salah satunya Asen pemilik Cristal BF Surabaya yang begitu serius untuk terjun di dunia puter pelung bahkan breeder yang satu ini bakal tidak main-main. Selain sudah memiliki beberapa indukan ternama namun Asen tidak berhenti berburu burung-burung juara atau indukan yang melahirkan jawara saat ini. Pembuktiannya dengan meminang langsung jawara Samber Nyowo milik Widhi Handoko Semarang ring akilesh 022 dengan nilai transfer yang cukup fantastik. Bahkan tidak itu saja sepasang indukan yang melahirkan Samber Nyowo yang masih di kandang Fla Jogjakarta milik Prashadi juga ikut dijebolnya. Dan selepas lomba di Malang tim Fla langsung menuju markas Cristal Bf di Surabaya untuk menyerahkan keduanya yang sudah diboyong Asen.

PRASHADI FLA MENYERAHKAN SUMBER NYOWO KEPADA ASEN CRISTAL
SUMBER NYOWO SETELAH MENANG MUTKLAK DI KELAS UTAMA LIGA JATIM DI MALANG

Kabar transfer Samber Nyowo beserta induknya ini terdengar agobisburung.com saat berkunjung ke kandang Cristal BF di Jl Kenjeran Surabaya (28/8). Dela heboh terdengar saat Asen menghubungi Prashadi via HP untuk negosiasi dua paket puter hingga deal. Kabar itu dibenarkan Prashadi ketika ditemui di arena Liga Puter Jatim putaran 2 di Malang (30/8). “Iya benar Samber Nyowo beserta induknya kini sudah milik Cristal BF, bahkan saat saya turunkan ini sudah memakai nama tuan barunya, hanya saja nilai transfernya Koh Asen tidak mau membuka,” ujar Pras panggilan singkatnya.

Prashadi (no 3 dari kanan) bersama tokoh & penghobi puter
SUMBER NYOWO BERSAMA PASANGANNYA SAAT DI TUAN BARUNYA ASEN CRISTAL BF SURABAYA

Prashadi lebih lanjut menuturkan, Samber Nyowo memang sudah bukan miliknya, hanya saat sampai juara I piala DPRD Madiun yang baru lalu perawatan tetap diserahkan kepada Prahadi oleh Pak Widhi. Bahkan kedepan Samber Nyowo masih dipercayakan ke Prashadi karena pihak Cristal BF juga mempercayakan kerjasama dengannya untuk mengembangbiakan Samber Nyowo dengan betina-betina di kandang Fla  yang memiliki hubungan darah bagus. Diharapkan ke depan bisa melahirkan anakan yang tidak kalah dengan induknya.

Prashadi (duduk tengah) saat mengawal Samber Nyowo ketika turun arena
Gaya Prashadi yang selalu memberi suport jago-jagonya ketika di arena lomba

Diakui di tangan Prashadi Samber Nyowo memiliki prestasi yang sudah tidak terhitung lagi diantaranya juara I Piala Bupati Bantul, juara I kelas utama dan juara II BOB piala Pangdam V/Brawijaya, juara I kelas utama piala DPRD kota Madiun dan yang terbaru juara I kelas utama Liga Puter Jatim putaran 2 di Malang serta banyak lagi lainnya.

INDUKAN SUMBER NYOWO DAN JAWARA SUMBER NYOWO SAAT BERADA DI CRISTAL BF

Sementara sepasang indukan yang melahirkan Samber Nyowo yaitu ring KMD 2183 dengan Fla 046, ini yang akan dikembangbiakan di kandang Cristal, Asen berharap nantinya bisa mencetak Samber Nyowo – Samber Nyowo junior, karena memang mesinya sudah ada di tangannya. Tentu ke depan untuk bisa mendapatkan darah yang sama dengan Samber Nyowo harus datang ke kandang Cristal bird farm Surabaya tidak lagi ke Jogjakarta.

TIM FLA BERSAMA ASEN CRISTAL DI MARKASNYA

Pasangan KMD 2183 dan Fla ini memang diakui Prashadi banyak melahirkan puter-puter jawara selama di kandangnya diantaranya Kyai Skrup, Bintang Mataram, Cakraningrat, Watu item dan lainnya. Kandang Fla juga dinilai para puter mania memang banyak mencetak jawara-jawara yang cukup spactakuler, termasuk Sri Rama puter pelung legendaris milik Trisna Wijaya Jakarta yang masih mampu turun gunung, juga Temenggung dan Arjuna merupakan hasil jerih payah tangan dingin Prashadi serta banyak lagi ring Fla yang moncer di tangan penghobi lain.

Dengan masuknya indukan baru yang banyak melahirkan puter-puter yang mampu menunjukan kualitas suaranya di arena, ini menambah koleksi trah-trah jawara kandang Cristal BF sebelumnya seperti trah-trah puter yang punya reputasi bagus diantaranya Wisanggeni, Dewangga, Batara, Jupiter, PNR, Sampoerna, B2W, Kereta Malam/LHK, Golden, Pas Boy, Bah Dol dan lain lain. Bahkan anakan trah-trah tersebut juga bisa didapatkan di showroom bersama Laris Manis samping gantangan IBM-P4SI Surabaya.

Gantangan 15 Samber Nyowo saat turun di LPJ putaran 2 terus menampilkan suara emasnya

JADI KOLEKTOR BARU INDUKAN INDUKAN TERBAIK

Sebelum heboh boyongan dan dijebolnya Samber Nyowo beserta Indukannya oleh Asen Cristal, sebenarnya Asen sudah mengkoleksi trah trah kandang hebat di dunia puter pelung. Hanya saja saat itu Asen memilih off the record transaksi jebolan yang dilakukannya. Adapun kandang kandang hebat yang sudah di jebol Asen Cristal diantaranya Indukan Simano, Indukan Tombo Ati, Indukan Simon Perez, Indukan Meteor, Indukan trah SRX, Indukan Trah R-11 Niff

SHOWROOM CRISTAL BF

Asen sendiri merupakan breeder baru di hobi puter pelung, walaupun sebenarnya puter pelung sudah menghuni di kandang Cristal BF sejak lama. Nah melihat semrak puter pelung semakin pesat Asen dalam setahun ini mulai seriusi breeding puter pelung dan hasilnya mulai dirasakan di awal tahun 2020. AB-UTE /END

INI LHO MESIN ATM PUTER PELUNG CRISTAL BF

Tinggalkan Komentar