SURABAYA, agrobisburung.com – Mau mencari burung puter pelung terasan Latber ? Datang aja ke gantangan IBM Jl. Mastrip No 5 Surabaya. Inilah salah satu peluang bagi penghobi rumahan yang ingin mendapatkan burung-burung bagus sebagai koleksi di rumah, untuk mendapatkan puter pelung MMB “murah meriah berkualitas” tetapi kualitasnya tidak murahan bisa memantau langsung di Bursa Puter Pelung yang digelar pada hari Rabu 29 Juli 2020 pukul 15.00 – 17.50 Wib di showroom bersama, bahkan tidak menutup kemungkinan jika bernasib bagus dan jeli akan mendapatkan burung yang layak untuk diturunkan di acara Gantang Bersama yang digelar saat itu juga.

Menurut  Sutejo pengelola showroom bersama, bursa ini memang sengaja digelar untuk memberi kesempatan pada penghobi pemula puter pelung sehingga mereka untuk mendapatkan burung yang berkualitas tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam. “Apalagi burung-burung dalam bursa yang nanti digantangkan dapat dipantau langsung  kualitas suaranya, ya kalau cocok bisa tinggal bayar dan langsung dibawa pulang atau mau diikutkan acara gantang bersama juga bisa sekaligus untuk membandingkan dengan burung lain,” ujarnya.

20 PRODUK BERKULITAS AKAN ADA DI BURSA PUTER PELUNG IBM SURABAYA

Apalagi puter pelung yang dibursakan dari trah-trah yang sudah punya nama diantaranya darah Wisanggeni, Jupiter, Anak Kereta Malam (LHK), Sampoerna, Bomber, Batara, Pas Boy, Nif dan lainya. “Tentu jika bicara kualitasnya memang menegah tetapi trahnya sudah jelas trah darah bagus dan masih diharapkan nantinya anakan yang dihasilkan tidak menutup kemungkinan akan keluar keturunan yang  lebih baik dan bisa diturunkan untuk lomba, karena kualitas puter pelung tidak lepas dari silsilah sebelumnya,” papar Sutejo pemilik 212 bird farm.

Untuk masalah harga jelas dibawah harga rata-rata puter pelung  pada umumnya jika dibanding dengan kualitas yang sama, harga di bursa relatif jauh lebih murah, dengan kondisi burung  masih umur sekitar 4-6 bulan dan sudah gacor (rajin bunyi) hanya Rp. 500 ribu sekian. Untuk itu yang serius diharapkan bisa datang lebih awal sehingga kesempatan untuk memilih lebih panjang dan jika memang sudah sesuai dengan kemauan tidak perlu nunggu lama, karena burung yang dibursakan tidak banyak hanya 20 ekor yang sudah siap dipantau.

bursa_Umur 2 bulanan juga siap meramaikan bursa

Kegiatan bursa ini memang memberikan kesempatan masyarakat umum untuk bisa memiliki puter pelung yang kini mulai ramai dipelihara para penghobi. Sehingga bagi yang ingin belajar memelihara atau beternak bisa mendapatkan materi bagus dengan harga yang terjangkau. Dan tidak menutup kemungkinan jika perawatannya baik akan menampilkan kualitasnya secara optimal dan mampu mendongkrak harganya jika mau dijual kembali. “Dan ingat untuk bursa berikutnya kita akan datangkan trah trah dari berbagai peternak puter pelung di Showroom bersama, jadi puter pelung mania tak perlu bersusah payah berburu puter. Datang saja ke showroom bersama dapatkan burung yang diinginkannya. AB-UTE  

Bursa_Anakan dari induki trah yang berkualitas siap masuk bursa
bursa_Trah lebih bagus hanya belum siap diopantau suaranya karena baru ambil dari kandang besar

  

Tinggalkan Komentar