Bertabur Hadiah Di Event Robert Pantau Peduli Covid-19, Panitia Terus Mengodok Kemasan Yang Akan Di Suguhkan
Bertabur Hadiah Di Event Robert Pantau Peduli Covid-19, Panitia Terus Mengodok Kemasan Yang Akan Di Suguhkan
JOGJA, agrobisburung.com – Robert Pantau Peduli Covid-19 sudah mendapat lampu hijau dan persiapan 70 persen dari panitia sudah dilaksanakan dari perijinan, tempat dan lokasi serta berbagai sponsorship sudah berdatangan untuk mendukung gelaran. BNR cabang Magelang, juga sudah menegaskan pada pertemuan minggu malam (5/7) di salah satu resto di kota Jogjakarta yang dihadiri langsung Robert Pantau.
Robert Pantau sang punya hajat menekankan bahwa acara ini murni untuk amal dan seluruh hasil dari penjualan tiket akan dibagikan kepada masyarakat yang terdampak langsung Covid-19. Semua pemasukan nantinya akan di ekspos langsung oleh media yang telah ditunjuk dan tergabung dalam event amal ini diharapkan semua dapat dipertanggung jawabkan kepada semua peserta yang ikut dalam gelaran tersebut.
Untuk pemilihan lokasi sudah ditentukan yaitu bertempat di gantangan ARENA Ds Sidotopo depan RSJ Magelang pada Minggu (9/8) dengan kemasan yang sederhana dan merakyat. Dengan tiket standart diharapkan dapat merangkul pemain akar rumput bisa merasakan gelaran amal ini, tidak hanya sampai disitu panitia juga akan memanjakan para peserta dengan membagikan TV LED di setiap sesinya dengan cara diundi serta pembagian pakan burung MAXXX POWER berbagai item secara gratis sebagai wujud dukungan untuk event amal ini.
Ditemui agrobisburung.com Rober Pantau yang didampingi Agung Qpit selaku ketua panitia dan Nanang Kusuma Brata sebagai ketua pelaksana di sela sela rapat panitia menerangkan sedang menunggu izin dari aparat terkait dan gugus tugas Covid-19 kota Magelang yang sudah dilayangkan jauh hari sebelumnya. Tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah dengan pengetesan suhu badan peserta sebelum masuk di area lomba, menyediakan alat cuci tangan di berbagai sudut area lomba, mewajibkan seluruh peserta untuk menggunakan masker dan tetap selalu menjaga jarak aman setiap pemain.”Tunggu brosur lengkap yang akan segera dipublikasikan dalam bulan ini setelah semua perijinan sudah di kantongi pihak panitia, dan apabila izin belum keluar dan harus mengundur gelaran kami tetap akan siap dan patuhi peraturan dari pemerintah kota Magelang” ucap Mr.Robert Pantau menutup percakapan. AB-AGU/jun/adv
Tinggalkan Komentar