JBM BF Malang, Libur Lomba Justru Intens berburu burung lomba & Berbagai Tugas di Kandang

 

MALANG – AGROBISBURUNG.Libur lomba selama pademi Covid 19 sejak Maret lalu memang membuat Abah Faisol JBM “kecewa”, pasalnya beberapa jago barunya seperti Revolusi bergelang DND, Satria Bergitar bergelang BN dan Bangkit bergelang JBM sedang on fire di lapangan harus Stay At Home. Dan lomba DPRD Situbondo pada 15 Maret lalu menjadi pembuktian terakhir ketiga jawara baru JBM ; setelah akhirnya seluruh  jadwal lomba ditunda/ditiadakan karena merebaknya Virus Corona. ” Andai saja jadwal lomba tetap berjalan dan Pademi Covid 19 tidak ada tentu jago jago Tim JBM yang sedang joss bisa melenggang di lomba lomba LPI dan liga liga perkutut yang saat itu memiliki jadwal yang padat. Namun karena sudah aturan/anjuran dari pemerintah kita semua harus mematuhi dan Saya juga tetap semangat dan semakin bersemangat sebab sudah ada beberapa burung fight yang siap tarun. Dan satu Lagi saya terus berburu burung lomba level nasional saat ini,” ujar Abah Faisol JBM.

TIM SOLID JBM BF MALANG MILIK HM FAISOL

Selain tiga burung handal yang sudah dimiliki, Abah Faisol juga terus berburu burung burung handal lainnya bahkan ada bocoran ada satu burung kelas LPI yang sudah di take overnya dari peternak di Madura. Nantinya burung tersebut bakal di masukkan pada deretan burung utama untuk lomba sebagai tandem Revolusi yang dulu bernama Nada yang juga adik Rekayasa, Satria Bergitar dan juga Bangkit. Selain fight mengumpulkan jawara lomba ternyata JBM BF tetap hebat untuk urusan breeding, JBM selalu sukses dengan hasil breedingnya. Apalagi sejak Abah Faisol memiliki waktu untuk ikutan utak atik kandang ternak lagi, beberapa kandang unggulan langsung menelorkan burung lapangan.

Beberapa tetasan baru yang dihasilkan dari crossingan update indukan  JBM seperti trah TL, SOK, AD, ZNB, Diamond, DN dan trah handal dari lokal Indonesia seperti Cristal (Bintang) serta  juga trah unggulan lainnya tetap selalu diburu kungmania Indonesia. Salah satu yang menonjol hasil breeding JBM BF saatini adalah Bali Mistik bergelang JBM milik H Salim Maestro Bali BF, jawara tersebut sudah melanglang buana di liga perkutut Bali dan sekarang burung tersebut sudah di take over Syukur MTG dengan harga yang fantastik tentunya. “Benar benar luar biasa hobi perkutut, sejak berdiri hingga sekarang JBM BF tidak pernah sepi dari pembeli selalu ada yang datang ke Markas JBM di Malang. Dari pemain desa/pemula/pinggiran semakin demen dengan produk JBM yang memang selalu menyediakan produk terbaik untuk kungmania,” papar Abah Faisol yang semakin bersemangat berburu burung lomba.

UJUNG TOMBAK JBM BF DI KANDANG 7 LOMBA

Comeback-nya Abah Faisol di perkutut yang sempat ditinggalkannya beberapa tahun terakhir karena memang ada kesibukan bisnis tidak membuatnya kendor, bahkan bersamaan dengan dirinya kembali ngurusin kandang ternak dan burung lomba ada kungmania baru yang ikut bergabung yaitu pemilik MFF Mamat & Zaenal putra KH Zaini Polobitu Malang yang memilik 40 kandang ternak dari trah JBM Semua, Uts. Zakaria & Ust Khusairi dari Banyuwangi. Dan juga kawan lama Abah Faisol. KH Nuh Nawawi Pandeglang Banten pemilik Aqnia BF juga meminta lagi tambahan 20 pasang indukan baru dari JBM.

ABAH FAISOL – BENNY & NY. YONO PAITON

Lebih jauh Abah Faisol menuturkan bahwa satu Alasan Abah faisol turun lagi kelapangan karena Abah faisol rindu kepada semua kungmania di lapangan. Dan sebagai hamba allah Abah Faisol selalu untuk menyempatkan meminta maaf kepada semuanya dari berbagai suku agama dan lainnya. Inilah yang menjadi alasan utama Abah Faisol tetap aktif di Perkutut, bersilaturahmi dan berhobi berjalan selalu beriringan. Dan saat ini JBM menerapkan managemen hobi yang lebih solid di kandang, HM Amin dan Abah Hamid ngurusin kandang Kambing bersama P, Tar P Lek Mus dan Munandar. Untuk kandang perkutut dipegang Nurhidayat, HUlloh, Muhammad dan Sahwadi. AB-END

SELALU SUKSES MENGUKIR PRESTASI DI LOMBA

 

 

Tinggalkan Komentar