MB Jati Roban & Kopassus Antarkan Losaran SF Raih Juara Umum, MB Konslet & LB Fighter Radja Naik Podium di KK Pertanahan Indramayu
AGROBISBURUNG.COM – INDRAMAYU. Aksi memukau Murai Batu Jati Roban dan Kopassus milik Tri M sukses menghatarkan Losarang SF meraih Juara Umum Single Fighter digelaran Piala Kepala Kantor (KK) Pertanahan Indramayu, yang bertempat di Lapangan Water Park Bojongsari, Indramayu pada Minggu (01/09). MB Jati Roban tampil cukup impresif sehingga berhasil memetik tiga kali juara. Di Kelas Murai Batu V Nanjung 105 dan Bhumi, bermain cukup meyakinkan. Dengan materi isian yang komplit seperti Celilinan, Kapas Tembak serta Kenarian disajikannya dengan baik dari awal sampai finish dan juri pun tanpa ragu memberikan koncer penuh. Begitu pun di kelas Ring PTSL, kerja yang optimal sejak awal digantang berakhir dengan juara.
MB Kopassus yang baru saja beres ngurak nampaknya bermain cukup bagus. Tiga kali turun, Kopassus menempati juara ke-1, dua kali. Kemenangan ini membuat sang pemiliknya merasa bangga bahwa kualitasnya tetap konsisten di arena lomba. Keduanya pun menyumbangkan poin terbanyak bagi Losarang SF hingga tak mungkin bisa dikejar oleh kicaumania lainnya. Ada satu lagi yang baru beres ngurak juga berhasil mencetak kemenangan, adalah MB Yakuza jagoan Aswin dari Bandung. Main lima kali dilaga perdananya ini, baru mulai menemukan karakternya pada sesi terakhir kelas Murai Batu Ebod Strong. Bermain cukup apik sepanjang jalannya lomba dengan membawakan lagu mewahnya beserta materi isian berhasil menempati tangga juara. Setelah laga ini, akan turun lagi di Danlanud Cup (15/9) dan Bandung Lautan Api Cup 3 (29/9).
Data Juara Kicauan Piala Perkantoran Pertanahan Cup Di Indramayu, Minggu 01 September
MB Konslet yang baru dua pekan dikawal lagi oleh Conte, mulai unjuk kekuatan. Bertarung di kelas Murai Batu Jabar Ngabret yang perupakan kelas bergengsi, unggul di tempat teratas. Tampil cukup mewah dengan tembakan-tembakan dahsyatnya mampu menembus sampai sudut lapang. Dikahir lomba, konslet pun meraih tiga bendera A dan tiga bendera B dan dikukuhkan keluar sebagai juara. Pada pekan sebelumnya, Konslet pun menampilkan yang terbaik dengan merebut satu kali juara pertama dan sekali berada di urutan ke-2 digelaran Piala Kuwu Sumbon (25/8). Kondisi yang makin stabil diarena lomba, membuat H. Kamto, selaku sang empunya, kedepannya berharap konsisten di jalur juara dalam setiap melakoni lomba.
Sementara di kelas Cucak Hijau, Duplex masih kebagiani juara. Besutan Pepeng yang dikawal Cecep Rambo di lapangan ini, menggaet satu kali juara dan sekali berada di urutan ke-2. Penampilannya yang apik dengan gaya ngejambul sambil ngetrok sepanjang jalannya lomba kerap mencuri perhatian mania hijau di arena lomba. Di kelas Kenari Standart Umum, KTM Racing milik H. Mas Aji yang mengusung Akur SF Wani Majalengka, memetik satu kali kemenangan. Berlaga di kelas V Nanjung 105, mampu keluar sebagai pemenang setelah kerjanya cukup bagus dari awal sampai finish. Dengan ngedur sambil geleng-geleng ditangkringan dibawakannya dengan baik hingga berujung dengan kemenangan.
Jagoan Away di kelas Love Bird Umum dan Love Bird Konslet, Raja sukses naik dua kali podium pertama . Raihan ini, ikut menghantarkan Indramayu BC meraih Juara Umum Team. Markonah gacoan Ayah Zebod pun juga ikut menyumbangkan poin kemenangan. Markonah mencetak satu kali kemenangan dan berada di urutan ke-2 di kelas Love Bird Fighter. Kemudian di kelas Balibu, Masrham andalan Mr. Kanzal bertengger satu kali diposisi puncak. AB-IRE/end
Data Juara Kicauan Piala Perkantoran Pertanahan Cup Di Indramayu, Minggu 01 September
Tinggalkan Komentar