Bisma & Gandewa Arjuna tampil seru, Sakura Jr 1 bintang baru produk Dragon di Pekalongan Cup
AGROBISBURUNG.COM – PEKALONGAN. Gelaran konkurs Pekalongan Cup pada Minggu (20/01) di Pekalongan berjalan seru. Lomba yang dihadiri kungmania Pekalongan dan sekitarnya memperlihatkan geliat Kungmania Pantura blok tengah tetap eksis. Pertarungan di masing masing kelas juga terlihat menarik karena sebagian besar adalah jawara jawara baru yang mulai di lomba oleh pemiliknya.
Di dewasa bebas, Bisma milik Abah Bejo yang sejak babak awal sudah memperlihatkan kehebatannya menuntaskan permainan di Pekalongan dengan sempurna. Perjuangan dan Rindu yang sudah berusaha untuk memberikan perlawanan juga tak kuasa menahan laju Bisma dan akhirnya harus berada di posisi kedua dan ketiga.
Pertarungan seru terjadi di kelas piyik yunior, Gandewa Arjuna milik Eko Sakti dan Jaguar milik Haris yang sejak babak awal terlihat saling sikut untuk menjadi yang terbaik terus memperlihatkan aksinya sampai babak akhir. Dan di babak akhir Gendawa Arjuna mempelihatkan kehebatannya dengan mulus ke posis pertama disusul Jaguar diposisi kedua dan Putra Perkasa di posisi ketiga.
Di kelas piyik hanging lebih seru lagi, pasalnya banyak jawara jawara muda prospek yang terlihat menujukkan kebetannya di Pekalongan. Aksi mewah Sakura Jr 1 jebolan Dragon BF Tegal milik Imo Dragon benar benar memberikan aksi yang mengesankan. Dengan kemampuan hebatnya Sakura Jr 1 bisa membabat lawan lawannya tanpa bisa disentuh sedikitpun untuk duduk dipodium pertama. Adina dan Capjay di akhir babak harus menyudahi pertarungannya podium kedua dan ketiga.
Tinggalkan Komentar