Road To Presiden Cup V Bnr Denpasar : Jawara Pecut Sakti Hattrik, Gopal, Betet dan Dinamit Melejit

JUARA UMUM SF.

Gelaran akbar “Road To Presiden Cup V BNR Denpasar Bali” diserbu kicau mania dan kekek mania pulau Dewata pada Minggu (12/08)  di gantangan POndok Indah Denpasar Bali. Bahkan peserta yang tembus 1253 ini mampu mengantar even Ajik SAudara Feat BNR Denpasar Bali ini sukses. Petarungan seru di kelas Murai Batu, mempertonotonkan  pertarungat ganas,  Pecut Sakti andalan Mr Baim yang tampil dengan perfoma terbaiknya  langsung mengemas poin tertinggi di kelas tersebut. Bahkan kemenangan Hattrik mengantarkan Pecut Sakti menang di MB SBC, kelas MB Anti Prei dan MB BNR 36. Baru di laga ketiga Rambo milik Benny Kusuma merangsek ke puncak.Namun di laga pamungkas Pecut Sakti kembali unggul menduduki podium utama. Hasil hattrick Pecut Sakti memuluskan langkahnya sebagai murai batu terbaik.

TERBAIK DI MURAI BATU. Pecut Sakti cetak hattrik
THE BEST JAWARA CUCAK IJO

Di kelas punglor merah jawara Gopal milik Dewanty yang penampilannya semakin ciamik dengan treck record prestasi sebagai burung terbaik di berbagai EO yang ada menambah ketat persaingan. Gopal akhirnya memenangkan pertarungan bersanding dengan Recuk dan Narantaka milik Gde Banjar dan Ian Mahayasa. Di leg kedua Maharaja milik Ari Antok sukses naik kepodium utama menggeser Gopal di posisi kedua dan Narantaka yang bertahan di tempat ketiga. Namun Gopal tidak menyerah dan kembali merebut kursi singasana. Kali ini Oscar memepet di posisi runner up. Dengan hasildouble winners, Gopal dinobatkan sebagai punglor merah terbaik.

JUARA UMUM BC. Direbut BS 86

Perseteruan sengit yang sarat komplin terjadi di kelas cucak ijo. Di leg pertama Dinamit milik Hnh bersanding dengan Army debutan Tu Wira dari Squad 788. Namundi putaran berikutnya Katrok milik Aris melejit.Kali iniBarong milik Fajar Adv memepet di posisi kedua. Sementara Dimanit turundi tempat ketiga. Memasuki laga ketiga giliran Arjuno yang naik panggung dipepet Dinamit yang semakin joss. Baru di leg keempat Dinamit kembali  mengambil posisi puncak yang pernah ditinggal di dua leg sebelumnya. Denganhasil nyeri Dinamit akhirnya dinobatkan sebagai cucak ijo terbaik.

JUARA UMUM SF. Direbut Bakul SF

Di kelas love bird dewasa yang rata-rata full peserta, Juminten mengawali kemenangannya bersama Betet di posisi kedua. Di leg kedua giliran Centil yang naik panggung. Ketatnya persaingan membuat di leg ketiga Tinatoon melaju ke puncak menempatkan Betet di posisi kedua. Baru di laga keempat Betet semakin joss dan begitu juga di leg kelima Betet semakin memantapkan di puncak dan memenangkan lovebird terbaik.

THE BEST PUNGLOR MERAH.

Permainan cantik juga ditunjukkan  jawara kelas lainnya di antaranya Banaspati dan Pajero yang sparing partner merebut posisi puncak di kelas kacer. Begitu juga Ayu Tingting yang ungguldi kelas kenari, Buser dan Mahkota yang berbagi poin di kelas cendet.  Di tengah ketatnya persaingan antar gaco, Bakul SF yang dimotori Agung Arema dengan mudah memenangkan juara umum single fighter setelah mendapat dukungan dari berbagai kalangan pemain. Begitu juga BS 87 yang meraih juara umum BC setelah beberapa debutannya unggul di kelas kenari juga dukungan datang dari kicau mania.

THE BEST JAWARA LOVEBIRD

Di akhir lomba Ketua panitia, Ajik Saudara bersama kru juri Bnr Denpasar Bali mengucapkan terimakasih kepada seluruh kicau mania dan kekek mania  yang sudah hadir dan meramaikan gelaran Ajik Bersauda feat BNR untuk road show Presiden Cup V 2018. dan Panitia juga mohon maaf jika selama lomba ada pelayanan yang kurang berkenan.

 

 

Tinggalkan Komentar